Franchise Assassin’s Creed Series memang sudah menjadi game yang sangat populer yang sudah dimainkan oleh banyak orang yang ada di seluruh dunia.
Game ini pada dasarnya menghadirkan permainan dengan gaya action, adventure, dan stealth dengan konsep open world yang dapat dieksplorasi dengan sangat luas dan bebas.
Selain membawakan nuansa bermain yang penuh dengan aksi pertarungan, game yang dibuat oleh Ubisoft ini juga menampilkan beberapa konten tentang sejarah, sains, dan budaya yang ditampilkan melalui alur cerita yang menarik dan sangat seru.
Ya, game ini memberikan kesempatan untuk mengubah berbagai macam kejadian sejarah iconic dengan perpaduan latar yang dibangun penuh dengan detail.
Konsep yang baru ditawarkan melalui seri terbaru dari Assassin’s Creed Series, yaitu Assassin’s Creed IV: Black Flag yang saat ini memang dipenuhi dengan latar tempat yang dipenuhi lautan, seperti konsep utama bajak laut yang dianutnya.
Game ini dirilis untuk beberapa platform yaitu PC atau komputer (Windows), PlayStation 3, Xbox 360, Wii U, PlayStation 4, Xbox One, Nintendo Switch, dan Google Stadia.
Spesifikasi Sistem PC Game Assassin’s Creed IV: Black Flag
Assassin’s Creed IV: Black Flag dirilis untuk versi PC lebih lambat jika dibandingkan untuk platform lain, yaitu pada 29 November 2013.
Sebelum kamu memainkan gema Assassin’s Creed IV: Black Flag ini, tentu saja kamu perlu mengetahui spesifikasi sistem minimal dan yang direkomendasikan untuk bisa bermain game ini.
Ya, hal tersebut supaya kamu tidak menyesal setelah membeli game ini tetapi perangkat PC yang kamu gunakan tidak bisa untuk memainkan game ini.
Oke, berikut ini adalah spesifikasi sistem PC minimal dan yang direkomendasikan untuk bisa bermain game Assassin’s Creed IV: Black Flag dengan lancar dan grafis yang bagus.
Spesifikasi Sistem PC Minimal
- OS (Operating System): Windows Vista SP2, 7, 8, 8.1 10, 11 (32 / 64 bit)
- CPU: Intel Core 2 Quad Q8400 @ 2.6 GHz atau AMD Athlon II X4 620 @ 2.6 GHz
- GPU: Nvidia Geforce GTX 260 atau AMD Radeon HD 4870
- RAM: 2 GB
- VRAM: 512MB VRAM dengan Shader Model 4.0 atau di atasnya
- Memori: 30 GB ruang yang tersedia
- DX: DirectX Compatible Sound Card with latest drivers
Spesifikasi Sistem PC yang Direkomendasikan
- OS (Operating System): Windows Vista SP2, 7, 8, 8.1 10, 11 (32 / 64 bit)
- CPU: Intel Core i5 2400S @ 2.5 GHz atau AMD Phenom II x4 940 @ 3.0 GHz
- GPU: Nvidia GeForce GTX 470 atau AMD Radeon HD 5850
- RAM: 4 GB
- VRAM: 1 GB (1024MB) VRAM dengan Shader Model 5.0 atau di atasnya
- Memori: 30 GB ruang yang tersedia
- DX: DirectX Compatible Sound Card with latest drivers
Assassin’s Creed IV: Black Flag memang bisa dibilang unik karena menggabungkan antara karakter Assassin dengan bajak laut dalam 1 karakter.
Game ini mempunyai latar waktu pada abad ke-18, di mana masa kejayaan bajak laut pada saat itu sedang berada di puncak. Kamu akan berperan sebagai Edward Kenway yang merupakan seorang pelaut yang bekerja untuk Royal Navy kerajaan Inggris.
Cerita berawal pada saat kapal tempat Edward bekerja ini diserang oleh seorang Assassin yang berkhianat kepada Templar, musuh abadi bagi seorang Assassin.
Mempunyai harapan dapat membawa emas dan juga harta yang lebih banyak, Edward melawan Assassin yang berkhianat tersebut.
Dan tanpa di sadari, Edward sudah memasuki konflik Templar dengan Assassin yang sudah berlangsung lama dan sebuah misteri yang sedang dicari oleh Templar dengan sebutan Observatory.
Seiring dengan perjalanan yang sudah dilakukan oleh Edward, dia bertemu dengan banyak sekali bajak laut ternama seperti Blackbeard, Charles Vane, Mary Read a.k.a James Kidd, Anne Bonny, dan tentunya masih banyak lagi.
Secara keseluruhan eksekusi gameplay dari game ini sangat bagus. Hanya saja seiring dengan berjalannya waktu kita akan merasakan sedikit kebosanan.
Hal tersebut dikarenakan gameplay yang sedikit repetitif, mulai dari stalking dan stealth mission, hingga membajak kapal demi resource untuk upgrade yang membuat game ini sedikit membosankan.
Namun, kekurangan tersebut bisa di tutupi melalui eksekusi story yang sangat luar biasa, eksekusi gerakan yang sangat berbeda dan mantap, serta tampilan grafik yang sangat menarik.