2 Hero Mage Tersulit di Game Mobile Legends: Bang Bang

Gamepedia.id – Setiap hero di permainan Mobile Legends: Bang Bang mempunyai peran dan tanggung jawab masing-masing. Hero mage mempunyai peran penting sebagai penyumbang magic damage terbesar dan kunci kemenangan saat team fight. Peran tersebut menuntut para pengguna hero mage untuk dapat menggunakannya secara maksimal dengan tanggung jawab pada posisi mid lane.

Dengan banyaknya pilihan hero mage yang ada, beberapa di antaranya mempunyai kombinasi skill rumit dengan tingkat kesulitan yang tinggi. Anda wajib memahami kombinasi skill hero mage tersebut untuk bisa memaksimalkan potensinya di sepanjang permainan. Berikut adalah hero mage paling sulit digunakan karena mekanisme yang tinggi.

1. Lunox dibekali dengan kemampuan burst damage mematikan

2 Hero Mage Tersulit di Game Mobile Legends Bang Bang

Lunox adalah sebuah hero mage yang mempunyai serangan burst damage mengerikan, terutama saat late game. Hero ini juga dibekali dengan dua buah skill ultimate yang dapat digunakan dengan bergantian. Anda bisa mengubah skill ultimate Lunox secara bebas dengan memperhatikan jenis stack dari penggunaan skill satu atau skill dua.

Skill satu Lunox mempunyai kemampuan untuk memberikan magic damage ke unit di dekatnya dan memulihkan HP Lunox sesuai dengan banyaknya lawan yang ada. Skill dua Lunox mempunyai serangan burst damage mematikan yang sifatnya single target. Anda bisa membuat skill dua Lunox tanpa waktu cooldown dengan menggunakan skill ultimate power of chaos: darkening yang bisa Anda gunakan setelah mempunyai stack power chaos.

2. Hero mage kagura mempunyai kemampuan anti-CC terbaik

2 Hero Mage Tersulit di Game Mobile Legends Bang Bang

Jika Anda sedang mencari hero role magical/mage anti-crowd control terbaik, maka Kagura adalah hero yang patut Anda perhitungkan. Hero ini mempunyai kombinasi skill unik yang berubah secara dinamis saat tidak sedang memegang seimei umbrella. Skill dua Kagura akan menghapus sluruh efek debuff, yang mampu membuatnya melompat ke arah tertentu dan meninggalkan seimei umbrella.

Kesimpulan

Itulah di atas pembahasan lengkap terkait 2 hero role tersulit digunakan dalam game Mobile Legends. Demikian pembahasan kali ini, semoga informasi yang disampaikan terkait 2 hero role mage tersulit digunakan di game Mobile Legends di atas bisa bermanfaat bagi Anda.