10 Rekomendasi Game PS1 Petualangan Terbaik (Legend)

Game PS1 tentu saja meninggalkan banyak sekali kenangan bagi setiap orang yang pernah bermain dengan konsol game buatan Sony ini. Bagi kamu yang dahulu sangat senang bermain game dari konsol PS1 ini, tentu saja sepakat kalo game PS1 petualangan sangat melegenda.

Ya, meskipun jika dibandingkan dengan game pada saat ini kualitas grafis kalah jauh, namun orisinalitas dari cerita yang diadopsi menjadi nilai tambah yang tidak mungkin untuk dilupakan.

Oke, pada kesempatan kali ini akan dibahas beberapa rekomendasi game PS1 genre petualangan terbaik, yuk simak artikel ini!

1. Resident Evil

resident evil ps1

Rekomendasi game PS1 petualangan terbaik yang pertama adalah Resident Evil. Perlu kamu tahu bahwa Resident Evil untuk konsol PlayStation 1 adalah game pertama dari seri Resident Evil.

Game ini berlatar tanggal 24 Juli 1998, Jill Valentine dan juga Chris Redfield yang merupakan anggota STARS tim Alpha berangkat ke Pegunungan Arklay untuk melakukan investigasi hilangnya tim Bravo.

Sampainya di tempat tujuan, Jill dan Chris bersama dengan anggota tim Alpha lainnya dikejar oleh anjing liar dan harus bersembunyi di sebuah mansion.

Mereka terjebak di dalam mansion tersebut, dan harus berhadapan dengan para zombie serta monster pemakan manusia lainnya.

Dalam game ini, kamu dapat berperan sebagai Jill atau Chris sebagai karakter yang akan dimainkan. Jill dan Chris mempunyai kelebihan dan kekurangan yang berbeda-beda.

Jill dapat menggunakan lockpick yang dapat digunakan untuk melakukan akses area dan item dengan muda, serta mempunyai inventaris yang cukup besar.

Sedangkan, Chris mempunyai daya tahan yang lebih kuat dari Jill, tetapi mempunyai sedikit slot penyimpanan.

Nama gameResident Evil
DeveloperCapcom Co., Ltd
PublisherCapcom
PlatformPlayStation, Windows, Sega Saturn, Nintendo DS
Tanggal Rilis22, Maret 1996

2. Crash Bandicoot

crash bandicoot ps1

Crash Merupakan seekor hewan Bandicoot yang merupakan hewan hasil eksperimen tidak terduga dari Dr. Neo Cortex dan Dr. Nitrus Brio.

Crash mempunyai tujuan untuk mencegah rencana jahat Dr. Neo Cortex dan Dr. Nitrus Brio untuk menguasai dunia, serta menyelamatkan pacarnya Tawna yang berevolusi karena ulah dari Brio dan Cortex.

Dalam game ini kamu akan berperan sebagai Crash dan menyelesaikan berbagai macam level permainan yang ada. Crash mampu mengalahkan musuh dengan cara melompat atau dengan menggunakan serangan berputar yang cepat.

Kamu akan menjelajahi sebuah pulau yang di dalamnya ada berbagai macam rintangan yang harus kamu selesaikan. Tentunya sangat menegangkan dan seru, sehingga tidak heran kalo game PS1 petualangan ini menjadi salah satu yang terbaik.

Untuk melindungi diri dari berbagai macam serangan musuh, Crash harus mencari topeng aku-aku yang tersebar di berbagai tempat yang ada di pulau.

Nama GameCrash Bandicoot
DeveloperNaughty Dog
PublisherSCEA
PlatformPlayStation dan PlayStation Network
Tanggal Rilis31 Agustus 1996

3. Final Fantasy VII

final fantasy vii ps1

Final Fantasy VII merupakan game yang mempunyai cerita yang berfokus pada Cloud Strife, yaitu seorang tentara bayaran yang bergabung dengan sebuah organisasi eco-terrorist.

Cloud bersama dengan timnya berusaha untuk menghentikan rencana besar yang ingin mengendalikan dunia dengan cara menggunakan sumber energi dari planet.

Dalam game ini kamu akan diajak melakukan petualangan seru untuk mengejar tokoh antagonis yang bernama Sephiroth.

Sephiroth adalah manusia super yang memanfaatkan kekuatannya supaya bisa dilahirkan kembali untuk menjadi seorang dewa.

Pada masa kejayaan PS1, Final Fantasy VII ini adalah game yang sangat sukses. Game ini memenangkan banyak sekali penghargaan dan sudah diakui sebagai game yang paling berpengaruh dan paling hebat sepanjang sejarah.

Ya, dengan berbagai kehebatan dari game Final Fantasy VII ini tentu saja tidak mengherankan kalau kami merekomendasikan game PS1 dengan genre petualangan ini sebagai salah satu yang terbaik.

Nama GameFinal Fantasy VII (ファイナルファンタジーVII Fainaru Fantajī Sebun)
DeveloperSquare Co., Ltd
PublisherPlayStation, Square Co., Ltd, SCE America, SCE Europ
PlatformPlayStation, Windows
Tanggal Rilis31 Januari 1997

4. The Adventures of Alundra

the adventures of alundra ps1

Rekomendasi game PS1 petualangan terbaik yang selanjutnya adalah The Adventures of Alundra. Sesuai dengan namanya, dalam game ini kamu akan berperan sebagai Alundra.

Karakter utama ini mempunyai kekuatan yang dapat memasuki mimpi orang lain. Diceritakan bahwa Alundra terdampar di sebuah desa bernama Iona.

Seluruh warga yang ada di desa tersebut menderita mimpi buruk yang dapat menyebabkan kematian. Dengan kemampuan Alundra, dia mulai mencoba membantu para penduduk yang ada di desa tersebut.

Gameplay yang dihadirkan di dalam game ini sangat menarik karena melibatkan eksplorasi sebebas mungkin di seluruh pulau desa Iona berada.

Game ini berfokus pada pemecahan puzzle, menjelajahi ruang bawah tanah, pertempuran, dan juga interaksi. Dijamin sangat seru, jadi game ini cocok masuk ke dalam daftar game PS1 petualangan terbaik.

Lebih menariknya lagi, setiap mimpi yang dimasuki Alundra selalu menyimpan twist cerita yang unik berdasarkan pada kepribadian setiap orang yang sedang bermimpi.

Nama GameAlundra (アランドラ, Arandora) / The Adventures of Alundra
DeveloperMatrix Software
PublisherSCEI, Working Designs, Psygnosis
PlatformPlayStation
Tanggal Rilis11 April 1997

5. Legacy of Kain: Soul Reaver

legacy of kain soul reaver ps1

Legacy of Kain: Soul Reaver adalah seri selanjutnya dari game yang berjudul Blood Omen: Legacy of Kain. Dalam game ini kamu akan berperan sebagai seorang vampir yang bernama Raziel.

Diceritakan bahwa Raziel ini dibunuh oleh Kain, tetapi sudah dihidupkan kembali oleh The Elder God sebagai Soul Reaver untuk membalas dendam kepada Kain.

Latar tempat yang diambil dalam game ini masih sama seperti yang ada di Blood Omen: Legacy of Kain, yaitu berada di sebuah semesta bernama Nosgoth.

Game ini menggunakan sistem pertarungan hack and slash yang dapat menebas musuh dengan beberapa kali serangan.

Musuh yang dihadapi oleh Raizel ada 3 jenis, yaitu pemburu vampir (bangsa manusia), makhluk spektral, dan bangsa vampir.

Bangsa manusia dan juga makhluk spektral dapat dikalahkan oleh Raizel dengan menggunakan cakar atau jenis senjata apapun.

Sedangkan untuk mengalahkan vampir, Raizel harus menusuk, membakarnya, atau melemparkan ke bawah sinar matahari.

Nama GameLegacy of Kain: Soul Reaver
DeveloperCrystal Dynamics dan Nixxes Software
PublisherEidos Interactive
PlatformPlayStation, Microsoft, Windows, dan Deamcast
Tanggal Rilis16 Agustus 1999

6. The Legend of Dragoon

the legend of dragoon ps1

The Legend of Dragoon merupakan salah satu rekomendasi game PS1 genre petualangan terbaik karena mempunyai jalan cerita yang menarik.

Cerita berawal dari Dart yang sedang dalam perjalanan pulang ke rumah setelah mengejar black monster, yaitu makhluk yang membunuh orang tuanya dan menghancurkan desanya (Neet).

Dalam perjalanan dia diserang oleh seekor naga yang dikendalikan oleh Sandora, yaitu sebuah fraksi pemberontak dalam perang saudara serdian.

Dalam game ini, kamu akan secara berkala bertemu dengan beberapa karakter yang nantinya akan bersama-sama selama perjalanan melawan Sandora.

Kamu nantinya akan membentuk satu kelompok pejuang. The Legend of Dragoon mempunyai grafis 3D yang menggunakan mekanisme pertarungan menggunakan real time commands.

Nama GameThe Legend of Dragoon
DeveloperJapan Studio
PublisherSony Computer Entertainment
PlatformPlayStation
Tanggal Rilis2 Desember 1999

7. In Cold Blood

in cold blood ps1

Rekomendasi game PS1 petualangan terbaik yang ke-7 adalah In Cold Blood. Dalam game ini kamu akan berperan sebagai seorang agen MI6 yang bernama John Cord.

Tokoh utama ini ditangkap ketika menjalankan tugas dan juga mencoba mencari tahu siapa yang menghianatinya melalui berbagai peristiwa kilas balik.

Kamu diharuskan untuk mengumpulkan berbagai benda tertentu untuk dapat menyelesaikan setiap teka-teki supaya dapat terus melanjutkan permainan.

Nama GameIn Cold Blood
DeveloperRevolution Software
PublisherSCEE, Ubi Soft, dan DereamCatcher Games
PlatformPlayStation, Microsoft Windows
Tanggal Rilis14 Juli 2000

8. Dino Crisis 2

dino crisis 2 ps1

Cerita Dino Crisis ke-2 ini lanjutan dari cerita yang ada pada Dino Crisis 1, yang mengisahkan bahwa proyek penelitian third energy terus dilanjutkan dan sekarang dikendalikan oleh pemerintah.

Proyek penelitian tersebut selanjutnya berhasil membangun sebuah kota yang bernama Edward City yang di dalam kota tersebut ada sebuah pangkalan militer dan pusat penelitian.

Akan tetapi, kota tersebut secara tiba-tiba menghilang dari peta dan juga berubah menjadi hutan yang berisi dinosaurus.

Dalam hal ini pemain akan mengendalikan karakter bernama Regina untuk melakukan investigasi kejadian tersebut. Regina dibantu oleh temannya yang bernama Dylan.

Pada saat bermain, kamu pada awalnya akan memainkan karakter Regina dan akan bertukar peran dengan Dylan pada saat pertengahan game.

Selain berlawanan dengan dinosaurus, kamu juga harus menyelesaikan beberapa teka-teki yang ada di game ini untuk dapat melanjutkan perjalanan.

Game ini mempunyai gameplay yang sangat menarik, sehingga sangat cocok masuk ke dalam salah satu rekomendasi game PS1 petualangan terbaik.

Nama GameDino Crisis 2
DevleoperCapcom Production Studi 4
PublisherCapcom, Virgin Interactive
PlatformPlayStation, Windows
Tanggal Rilis13 September 2000

9. Tenchu: Stealth Assassins

tenchu stealth assassins ps1

Game PS1 petualangan terbaik yang ke-9 adalah Tenchu: Stealth Assassins yang merupakan game ninja pertama yang menggabungkan elemen stealth sebagai suatu aspek yang penting dalam ninjutsu.

Game ini sangat kental dengan seni bela diri tradisional Jepang dan beberapa unsur fantasi sejarah serta mitologi dari Negeri Sakura tersebut.

Dalam game ini kamu akan menggunakan salah satu dari 2 ninja yang bernama Rikimaru dan Ayame. Mereka berdua merupakan anggota Klan Azuma yang melayani Lord Gohda.

Nama GameTenchu: Stealth Assassins
DeveloperAcquire
PublisherSony Music Entertainment, Activision
PlatformPlayStation
Tanggal Rilis26 February 1998

10. Alone in The Dark: The New Nightmare

alone in the dark the new nightmare ps1

Rekomendasi game PS1 petualangan terbaik yang terakhir adalah Alone in The Dark: The New Nightmare. Game ini mempunyai latar tempat bernama Shadow Island.

Dalam game ini kamu dapat memilih 2 karakter, yaitu Detektif Edward Carnby dan Profesor Aline Cedrac. Carnby dan Cedrac mempunyai sebuah misi untuk memecahkan sebuah kasus misteri tewasnya rekan Curnby yang bernama Charles Fiske.

Game ini dipenuhi dengan berbagai monster yang berbentuk bayangan hidup dan tidak suka dengan cahaya. Kamu dapat menggunakan senter untuk mengusir monster-monster yang ada.

Kamu dapat membunuh monster-monster tersebut dengan menggunakan peluru magnesium dan peluru fosfor yang akan ditemukan di beberapa lokasi dalam game ini.

Nama Game Alone in The Dark: The New Nightmare
DeveloperDarkworks, Spiral House, Pocket Studios
PublisherInfogrames
PlatformPlayStation, Game Boy Color, Windows, Dreamcast, PlayStation 2
Tanggal Rilis18 Mei 2001