Jika kita berbicara tentang game mobile yang menawarkan kualitas grafik yang bagus, maka Honkai Impact 3 merupakan salah satu pilihan yang terbaik.
Bisa dibilang game ini layak menjadi sebuah game terbaik yang ada di dalam platform smartphone. Honkai Impact 3 merupakan game dengan genre ARPG (Action RPG).
Kamu bisa memainkan game ini di smartphone Android atau iOS, atau bisa juga dengan melalui PC menggunakan TGB (Tencent Gaming Buddy).
Game yang ditawarkan oleh miHoYo Limited, developer yang berasal dari China ini pertama dirilis pada bulan November 2017 yang lalu.
Meskipun game ini merupakan game mobile, tetapi game ini mempunyai kualitas grafis yang hampir mendekati game konsol atau PC.
Deskripsi Game Honkai Impact 3
Memang game yang satu ini terkenal mempunyai kualitas grafis yang sangat baik, bahkan hampir setara dengan game yang ada di konsol.
miHoYo sendiri selaku developer dari game ini menawarkan karakter dan nuansa game yang seperti anime dan juga manga.
Honkai Impact 3 bisa dibilang sebagai sebuah game yang mempunyai gameplay bertipe hack and slash.
Namun, gameplay dari Honkai Impact 3 ini berbeda dengan game action RPG yang lainnya. Hal tersebut dikarenakan game ini tidak mempunyai mode auto.
Oleh karena itu, kamu untuk bisa memainkan game ini kamu membutuhkan waktu luang dan juga kegigihan yang cukup besar. Selain itu, dengan tidak adanya mode auto tentu ini akan membuat permainan semakin seru.
Seluruh karakter yang ada di dalam game ini disebut dengan Valkyrie dan mempunyai penampilan yang sangat modis, lucu khas karakter anime, dan cantik.
Ketika kamu pertama kali memainkan game ini kamu akan dibantu oleh Ai Chan, yang merupakan artificial intelligent lucu yang akan membimbing kamu untuk memberikan berbagai macam informasi dan cara menggunakan setiap pemain.
Dalam hal ini Ai Chan akan membantu kamu dalam memahami game ini lebih jauh, terutama memahami setiap hal yang ada di dalam game.
Ukuran Full Size Honkai Impact 3
Di Play Store kamu bisa melakukan download game ini dengan ukuran 419 MB. Kemudian kamu diharuskan melakukan download data tambahan 3,6 GB. Jadi full size Honkai Impact 3 kurang lebih 4 GB.
Penutup Artikel
Bisa dibilang game ini mempunyai jalan cerita yang cukup kompleks. Bahkan kamu bisa menyelesaikan beberapa jalan cerita dalam waktu yang bersamaan.
Banyaknya jalan cerita dan juga misi yang ditawarkan oleh game ini tentu saja akan membuat game ini tidak akan membosankan.
Terlebih lagi game Honkai Impact 3 ini memang tidak mempunyai mode auto, sehingga sensasi dalam bermain game ini akan benar-benar seperti yang ada di dalam konsol.
Slah satu hal yang sangat menarik dari game ini adalah setiap jalan cerita baru juga akan menghadirkan karakter yang baru.
Pada saat kamu sedang dalam menjalankan sebuah misi, kamu bisa membawa 3 Valkyrie andalan yang kamu miliki.
Ketika bertarung kamu juga bisa berganti karakter yang sudah kamu gunakan dengan instan dan juga cepat.
Setiap karakter yang ada di dalam game ini tentu saja mempunyai kemampuan atau skill yang berbeda-beda. Bahkan kombinasi tombol setiap karakter juga berbeda.
Setiap musuh dan juga karakter Valkyrie ini mempunyai jenis atau tipe atribut yang berbeda-beda yang terdiri dari physics, mecha, dan creature.
Kontrol yang ditawarkan untuk setiap karakter Valkyrie ini juga sangat adiktif karena setiap karakter akan menyerang dan juga mengunci musuh yang belum kamu kalahkan.